Mediasuarakita.com |
Solo-Penjabat (Pj) Bupati Pati Sujarwanto Dwiatmoko mendatangi lokasi pelaksanaan tes Computer Assisted Test (CAT) bagi calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Pati di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Selasa (3/12). Monitoring ini juga diikuti oleh Kepala BKPSDM Pati dan Kabag Prokompim.
Pj Bupati memberikan motivasi kepada peserta agar menghadapi tes dengan tenang dan percaya diri. “Saya datang dari Pati ke sini untuk memastikan bahwa semuanya berjalan lancar. Jangan terlalu khawatir, hadapi dengan tenang. Pengabdian panjang panjenengan adalah bukti bahwa panjenengan sudah berkontribusi besar. Tes ini adalah salah satu bentuk pengakuan atas pengabdian tersebut,” ujar Pj Bupati.
Sujarwanto juga menekankan pentingnya fokus dan kesiapan mental serta fisik dalam menghadapi tes. “Tes ini menggunakan sistem CAT, hasilnya langsung terlihat. Tidak ada manipulasi, semua murni dari usaha panjenengan. Jadi, fokus saja pada layar komputer, baca soal dengan cermat, pilih jawaban dengan yakin, dan bismillah semoga hasilnya memuaskan,” tambahnya.
Pj Bupati juga menjelaskan bahwa sistem CAT memberikan tiga prinsip utama, yakni cepat, akuntabel, dan transparan.
“Cepat karena hasilnya langsung keluar, akuntabel karena bisa dipertanggungjawabkan, dan transparan sesuai dengan apa adanya,” jelasnya.
Tes yang berlangsung mulai 3-6 Desember mendatang akan diikuti oleh total 3.108 peserta, dengan sesi kali ini diikuti oleh 350 peserta.
Melalui kunjungan ini, Pj Bupati berharap seluruh peserta dapat mengikuti tes dengan lancar dan memperoleh hasil terbaik.
“Harapan saya, panjenengan semua lulus. Jangan takut, hadapi dengan keberanian dan didukung oleh badan yang sehat,” tandasnya.
Beberapa peserta yang diwawancarai mengungkapkan persiapan mereka. Susilo, penjaga sekolah SD Boloagung 01 Kayen yang telah bekerja selama 19 tahun, mengikuti tes dengan sekitar 50 pelamar untuk mengisi empat formasi. “Persiapannya fokus belajar komputer, karena tesnya menggunakan sistem CAT,” ujar Susilo. (RED)