Senam Sehat Bersama Relawan Lutfi Jaya Pati |
Pati-mediasuarakita.com - Senam Sehat bersama Relawan Lutfi Jaya Pati di Lapangan Desa Growong Lor, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati, jawa tengah, tampaknya mendapatkan respon positif dari seluruh komponen dan elemen masyarakat, dan Selain itu diikuti oleh seluruh partisan dan relawan lutfi jaya pati, Senam Sehat ada puluhan doorprize, juga di ikuti oleh masyarakat umum.
"Alhamdulillah acara hari ini masyarakat sangat antusias untuk mengikuti senam sehat bersama relawan Lutfi Jaya Pati, bertempat di Lapangan Desa Growong Lor, Bahkan peserta yang mengikuti acara tersebut juga banyak dari masyarakat umum. Hal ini menandakan, bahwa kegiatan ini dapat menjadi sarana ajang silaturahmi yang menyehatkan," ujar H.Utomo, Relawan Lutfi Jaya Pati, Minggu (27/10/24).
Tim Kemengan Lutfi Jaya Pati, Suara Unggul Di Kecamatan Juwana |
Disinggung soal potensi kemenangan Pemilihan Gubernur di Pilkada Jawa Tengah, H. Utomo kembali mengatakan kalau pihaknya bersama dengan seluruh relawan Lutfi Jaya Pati sudah sepakat untuk memenangkan Paslon Nomor Urut 2 Ahmad Luthfi-Taj Yasin dengan suara unggul.
"Mari kita bersama untuk menciptakan situasi Pilkada yang aman, damai dan harmonis. Hindari hal-hal yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa. Perbedaan pilihan bukan berarti harus menjadi musuh dengan saudara kita sendiri.imbuhnya.
Senam Sehat bersama dengan warga masyarakat juawana di Lapangan Desa Growong Lor ini, Panitia pelaksana telah menyiapkan 8000 kupon undian untuk peserta. Bagi yang beruntung, para peserta bakal mendapat Dorprize menarik, seperti kipas angin, kompor gas, rice cooker, kulkas, dispenser, dan hadiah lainnya.
Sementara itu disinggung soal persiapan untuk pemenangan pasangan calon kepala daerah, H. Utomo kembali mengatakan kalau pihaknya bersama dengan seluruh tim pemenangan, khususnya di wilayah Juwana targetkan menang pasangan calon nomor urut 1 Sudewo-Candra.
"Untuk itu di wilayah Kecamatan Juwana, kami bersama dengan tim pemenangan sudah memiliki basis-basis kantong suara yang akan kita kawal sampai dengan hari pelaksanaan pemungutan suara. Semoga pasangan bupati dan calon wakil bupati Pati Sudewo-Chandra menang dengan memperoleh suara unggul.tutup H utomo.
(RED/gibas).